Resep Gurame Bakar, Simpel dan Praktis
Ikan gurame bakar memiliki aroma yang harum yang dapat menggugah selera anda. Apalagi bia ditambah dengan sambal menjadikan masakan ikan gurame bakar menjadi sangat special.
Sangat banyak aneka varian ikan gurame. Ikan gurame bisa diolah dengan cara digoreng, dibakar ataupun dijadikan soup. Masakan berbahan dasar gurame paling mudah ditemukan direstoran-restoran seafood yang berada di kota anda. Mudah ditemukan karena rasa dagingnya yang gurih dan enak.
Membuat ikan gurame bakar sendiri dirumah sangatlah muda jika anda mengikuti langkah-langkah berikut ini. Sangat cocok dijadikan lauk untuk keluarga anda karena daging yang empuk dan gurih dan juga memiliki gizi yang bagus untuk anak anda.
Bahan :
- 2 ekor ikan gurame ( 800 gram), dikerat-kerat
- 2 sdt air jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 5 sdm air asam jawa
- 5 sdm kecap manis
- 3 sdm minyak goreng
- 5 buah cabai merah keriting
- 4 buah cabe rawit merah
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 sdt ketumbar
- 2 cm jahe
- 1 sdt garam
- 5 sdm kecap manis
- 1 buah tomat, buang bijinya, lalu potong-potong
- 5 buah cabe rawit merah, diiris-iris
- 5 buah cabe rawit hijau, diris-iris
- 2 butir bawang merah, diiris-iris
- ½ sdt air jeruk nipis
- Yang pertama dilakukan adalah merendan ikan gurame dengan mengyunakan iar jeruk nipis dan juga garam, kemudian diamkan sekitar 15 menit.
- Selanjutnya adalah panaskan minyak untuk menumis, kemudian tumis bumbu halus hingga aroamnya tercium harum.
- Setelah itu tambahkan asam jawa, lalu aduk hingga rata. Lalu angkat simpan pada mangkuk, kemudian tambahkan kecap manis, lalu aduk hingga rata.
- Setelah itu ikan gurame dilumuri dengan bahan bumbu, lalu bakar di atas panggangan hingga matang.
- Ikan gurame bakar siap disajikan bersama dengan sambal kecapnya.
Demikianlah cara membuat ikan gurame bakar yang bisa anda coba dirumah masing-masing. Oh iya mau menambahkan sedikit informasi. Bila anda sedang di Semarang atau sedang berwisata ke Semarang tidak ada salahnya anda mencicipi gurame bakar Restoran Laut Jawa. Alamat resto ini berada di Jalan Kelud Raya No. 2 (Dahulu IKIP/UNNES) Hotel UTC Gedung B1, Sampangan, Kota Semarang
Tags:
Olahan Seafood
0 komentar